
Departemen Perikanan Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada mengadakan kegiatan Pelatihan Manajemen Penulisan Sitasi Bagi Mahasiswa Pascasarjana pada tanggal 10 November 2022. Kegiatan pelatihan ini diisi oleh Dr. Purwani Istiana, S.I.P., M.A. yang berasal dari Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada sekaligus sebagai Tim Pakar database e-Journal Kemenristekdikti, dan Tim Percepatan Reputasi Jurnal UGM). Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas karya tulis mahasiswa pascasarjana.
Melalui pemaparannya, Dr. Purwani Istiana, S.I.P., M.A. menyampaikan materi mengenai penggunaan database sumber pustaka seperti Scopus, Science Direct, Google Scholar, SINTA serta sumber-sumber pustaka lainnya. Selanjutnya juga disampaikan cara penggunaan aplikasi Mendeley Desktop untuk penulisan sitasi dan daftar pustaka. Materi diawali dari cara install aplikasi sampai penggunaannya dalam Microsoft Word. Dalam hal penerbitan jurnal, Dr. Purwani Istiana, S.I.P., M.A. juga menyampaikan syarat dan kriteria penerbitan jurnal yang dapat dijadikan acuan bagi para mahasiswa.
Kegiatan pelatihan dihadiri oleh ketua Departemen Perikanan, Prof. Dr. Ir. Alim Isnansetyo, M.Sc. dan ketua Program Studi Magister Ilmu Perikanan, Dr. Eko Setyobudi, S.Pi., M.Si. Peserta pelatihan merupakan mahasiswa pascasarjana yang terdiri dari Magister Ilmu Perikanan dan Doktor Ilmu Pertanian Minat Studi Perikanan dan Kelautan. Pelatihan dimulai pukul 08.00 sampai 12.00. Dengan adanya pelatihan reference management, diharapkan mahasiswa dapat menulis karya tulis dengan lebih baik.