Program Hibah Pengabdian Kepada Masyarakat Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada mengadakan sosialisasi pengabdian pada Sabtu, 28 September 2024. Kegiatan dimulai dengan diskusi bersama warga Dusun Kembang, Wonokerto, Turi, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta untuk menggali potensi lokal yang bisa dikembangkan terutama dalam budidaya ikan konsumsi melalui Program Budinonsi, budidaya ikan hias, dan budidaya tanaman hias. Dalam acara tersebut, beberapa ahli turut memberikan materi termasuk Dr. Eko Setyobudi, S.Pi., M.Sc., yang menjelaskan teknik budidaya ikan konsumsi, Hanafi Wikan Anindita, S.Pi., yang memberikan wawasan terkait budidaya ikan hias, serta Rani Agustina Wulandari, S.P., M.P., Ph.D., yang membahas tentang budidaya tanaman hias.
Sesi tanya jawab berlangsung aktif dengan partisipasi dari berbagai pihak. Dukuh Dusun Kembang juga menyampaikan bahwa warga masih membutuhkan pendampingan teknis dalam budidaya ikan hias. Meskipun sudah tersedia 15 kolam bulat, 12 akuarium, serta 30 paket ikan guppy dan platy dari pemerintah, pendampingan langsung dari pihak yang berkompeten masih belum ada. Hanafi Wikan Anindita dan Dr. Eko Setyobudi menegaskan bahwa pendampingan akan diberikan secara menyeluruh, mulai dari praktek langsung di lapangan, pemasangan kolam, pengelolaan inlet dan outlet air, hingga strategi pemasaran ikan hias.
Penulis: I Putu Aditya Wibawa
Editor: Nahla Alfiatunnisa, S.Pi.