Mahasiswa Perikanan UGM kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Dalam ajang ISIF 2024 yang diadakan di Bali Creative Industry Centre, tim ini berhasil meraih medali emas, bersanding dengan para inovator muda dari seluruh dunia. Dalam kompetisi ISIF 2024, tim mahasiswa yang terdiri dari Aulia Sari Widowati (Akuakultur 2021) Amalia Yunita Ismail (Akuakultur 2021), Yessa Juliaputri (Manajemen Sumberdaya Akuatik 2021), Farah Alya Nor Fatiha (Teknologi Hasil Perikanan 2021), dan Ikhsan Hidayat (Manajemen 2021) yang dibimbing oleh Dr. Dini Wahyu Kartika Sari, S.Pi., M.Si mengikuti kategori Life Science. Tema yang diusung pada ajang ini adalah Integrated Innovation Between Fisheries and Agriculture dengan fokus untuk mengembangkan inovasi yang memadukan sektor perikanan dan pertanian. Produk inovatif yang dihasilkan oleh tim adalah teh herbal bernama “Job’s Tears Tea“, perpaduan antara biji jali (Coix lacryma-jobi) dan rumput laut sargassum yang terkenal dengan kandungan antioksidannya. Teh ini tidak hanya kaya nutrisi, tetapi juga berpotensi memberikan manfaat kesehatan yang luas, khususnya sebagai antiinflamasi dan pengontrol kolesterol.
Pengembangan Job’s Tears Tea ini dilandasi oleh tujuan untuk mengoptimalkan bahan alami yang kurang dimanfaatkan dari sektor pertanian dan kelautan. Biji jali yang kaya serat dan antioksidan dikombinasikan dengan rumput laut sargassum yang dikenal sebagai superfood dari laut. Kolaborasi unik ini menghasilkan teh herbal yang tidak hanya menyehatkan, tetapi juga mendukung konsep keberlanjutan dalam pemanfaatan sumber daya alam lokal. Partisipasi dalam lomba internasional seperti ISIF 2024 memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa dalam hal pengembangan keilmuan dan keterampilan. “Dengan mengikuti lomba internasional menjadi pengalaman berharga sebagai seorang mahasiswa, melalui lomba ini kami memperoleh wawasan dan relasi baru serta insight dari para peserta dan juri” ujar Aulia saat dimintai keterangan pada Selasa 12 November 2024.
Kemenangan di ISIF 2024 adalah sebuah prestasi membanggakan bagi mahasiswa Departemen Perikanan UGM. Proses seleksi yang ketat dan penilaian yang komprehensif telah membuktikan kualitas riset dan inovasi yang tinggi dari tim Job’s Tears Tea. Prestasi ini tidak hanya menjadi pengakuan atas kerja keras tim, tetapi juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk terus mengembangkan potensi diri dan berkontribusi bagi kemajuan ilmu pengetahuan. “Kami berharap mahasiswa lain dapat terinspirasi untuk terus mengasah minat dan bakatnya serta berani berkompetisi di tingkat internasional,” ujar Aulia.
Kolaborasi yang erat antara mahasiswa, dosen, dan universitas telah membuahkan hasil yang luar biasa, yaitu kemenangan Job’s Tears Tea di ajang ISIF 2024. Prestasi ini tidak hanya membanggakan UGM, tetapi juga membuktikan bahwa mahasiswa Indonesia mampu bersaing di tingkat global. Inovasi Job’s Tears Tea yang selaras dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) menjadi bukti nyata bahwa riset yang dilakukan di universitas memiliki potensi yang sangat besar untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. Kemenangan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam membangun Indonesia yang lebih baik.
Penulis : Rafi Sukma Aulia
Editor : Dr. Mukti Aprian, S.Kel., M.Si. (Han)