RABI atau bisa disebut dengan “Rembugan Bab Iwak” merupakan kegiatan diskusi santai yang diadakan oleh IHA UGM dan Mina Muda Sejahtera Desa Kadisoro. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 8 Mei 2021 yang bertempat di Pasar Sore Kampung Wisata Ikan Hias Kadisoro, Gilangharjo, Pandak, Bantul. Acara ini menghadirkan empat narasumber, yang diantaranya Stanislaus Paramayudha dan Fransisco Laudate dari perwakilan IHA UGM serta Stepanus Kriswanto dan M. Gema Ramadhan dari perwakilan Mina Muda Sejahtera Kadisoro. Tidak lupa, acara dimoderatori oleh saudara Agustinus Risco yang merupakan anggota dari IHA UGM. Kegiatan diskusi santai ini bersifat terbuka untuk umu sehingga masyarakat luar juga dapat mengikuti sesi diskusi santai ini dengan memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku.
Tema diskusi santai pada kali ini tentang “Dasar-dasar Budidaya Ikan Hias” dan juga pengenalan mengenai apa itu Dewi Kaji dan IHA UGM untuk masyarakat umum. Penjelasan diawali tentang berkembangnya pasar-pasar ikan hias di Kediri, Blitar, Tulungagung, dan kawasan Jabodetabek. Kemudian, pemaparan materi diskusi mengenai ikan-ikan hias yang direkomendasikan bagi pemula, pengetahuan akan biosekuritas ikan, cara memanajemen kualitas air, pemilihan indukan yang baik, dan bagaimana cara menangani ikan yang sakit. Lebih dari itu, hal yang menjadi dasar sebelum terjun dalam pembudidayaan ikan hias ialah semangat dan niat dalam menjalaninya. Hal ini dikarenakan bahwa keberhasilan dalam budidaya ikan hias sendiri 80% dipengaruhi oleh semangat dan niat. Oleh karena itu, keinginan dalam budidaya ikan hias harus disertai dengan semangat dan niat agar kegiatan budidaya tersebut dapat berkembang dan membawa dampak positif baik bagi pembudidaya maupun masyarakat disekitarnya.
Kegiatan RABI kali ini memberikan pengetahuan dalam hal dasar-dasar yang diperlukan dalam budidaya ikan hias. Pengetahunan ini sangat penting untuk pemula yang ingin memulai budidaya ikan hias. Dengan demikian, pelaksanaan kegiatan ini diharapkan sebagai salah satu rutinitas program kerja IHA UGM dengan komunitas-komunitas lain di luar perikanan UGM.