• Tentang UGM
  • Faperta
  • DSSDI
  • Perpustakaan
  • LPPM
  • Languages
Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
Fakultas Pertanian
Departemen Perikanan
  • Profil
    • Staff
    • Tentang Kami
    • Struktur Organisasi
    • Kerja Sama
  • Akademik
    • Program Studi Akuakultur
    • Program Studi Manajemen Sumberdaya Akuatik
    • Program Studi Teknologi Hasil Perikanan
    • Program Studi Magister Ilmu Perikanan
  • Berita
  • Fasilitas
    • Laboratorium
    • Inkubator Mina Bisnis
    • Unit Bisnis delifiZ
  • Kemahasiswaan
    • KMIP
    • Bahari Pers
    • Selam Perikanan
  • Beranda
  • Pos oleh
Pos oleh :

ireneraynitha

Penarikan 154 Mahasiswa MB-KM Departemen Perikanan UGM Semester Genap 2023/2024

Berita Friday, 8 November 2024

Departemen Perikanan, Fakultas Pertanian, Universitas Gadjah Mada mengadakan Upacara Penarikan 154 Mahasiswa Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka periode Semester Genap 2023/2024 pada tanggal 10 Juni 2024. Dalam periode ini, 154 mahasiswa diterjunkan ke 40 mitra MB-KM Departemen Perikanan UGM untuk melaksanakan kegiatan magang, kewirausahaan, dan juga studi independen. 

Dalam upacara penarikan mahasiswa MB-KM ini, salah satu mahasiswa Program Studi Manajemen Sumberdaya Akuatik, yaitu Ira Alinstia Ahya Amalia berkesempatan menjadi perwakilan untuk memberikan kesan dan pesan selama melaksanakan Program Magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka di Pelabuhan Perikanan Pantai Sadeng serta Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi DIY. 

“Kegiatan magang ini mengajarkan saya tentang dunia kerja yang penuh dengan tantangan dan menjadi kesempatan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya” Ungkap Ira saat menyampaikan kesan dan pesannya.

Selanjutnya, upacara penarikan ini diakhiri secara simbolis dengan penyerahan sertifikat elektronik yang diserahkan oleh Prof. Dr. Ir. Alim Isnansetyo, M.Sc., selaku Ketua Departemen Perikanan UGM kepada Suhartono, A.Pi. selaku perwakilan mitra MB-KM dari PT. Guna Citra Kartika, Jepara.

Melalui Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka ini, diharapkan mahasiswa dapat memperoleh ilmu dan pengalaman yang bermanfaat, serta dapat menerapkan praktik ilmu yang telah diperoleh ke dalam kehidupan untuk selanjutnya dapat direalisasikan di dunia kerja.

Departemen Perikanan UGM Buka Pendaftaran Summer Course – Tropical Aquaculture and Fisheries Management (SC-TAFM) 2024

AnnouncementBerita Wednesday, 26 June 2024

Pada tanggal 3-29 Agustus 2022 lalu, Departemen Perikanan Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada mengadakan kegiatan Summer Course – Tropical Aquaculture and Fisheries Management (SC-TAFM) yang mengangkat topik Tropical Aquaculture and Fisheries Management under Global Environmental Changes 2022. Sebanyak 164 peserta yang mengikuti kegiatan ini berasal dari berbagai negara, mulai dari Malaysia, Pakistan, Bangladesh, Myanmar, China, Jepang, Yaman, Aljazair, Australia, Bahama, Amerika Serikat, dan Indonesia. Pada kegiatan Summer Course sebelumnya, materi-materi yang diangkat adalah terkait pemahaman akan budidaya perairan tropis dan pengelolaan perikanan yang sedang menghadapi perubahan lingkungan global. 

Kali ini, Summer Course – Tropical Aquaculture and Fisheries Management Departemen Perikanan Universitas Gadjah Mada telah kembali dengan topik dan pemateri yang tentunya lebih seru dan menarik. Summer Course – Tropical Aquaculture and Fisheries Management 2024 akan membahas terkait “Seaweed as Sustainable Future Resources” yang akan dilaksanakan pada 1-14 Agustus 2024 secara offline. Untuk lebih detailnya, informasi terkait kegiatan Summer Course ini dapat kamu pantau melalui akun instagram resmi Departemen Perikanan UGM di @perikanan.ugm

Jangan sampai lewatkan keseruan Summer Course 2024! Registrasi dapat dilakukan melalui http://ugm.id/SCTAFM2024

Perikanan Bangga: Mahasiswa Program Studi Manajemen Sumberdaya Akuatik Raih Beasiswa JASSO

Berita Friday, 31 May 2024

Salah satu mahasiswa Program Studi Manajemen Sumberdaya Akuatik, yaitu Shafaya Nurunnisa Hanandita, berhasil mendapatkan beasiswa Japan Student Services Organization (JASSO) yang diselenggarakan oleh Faculty of Agriculture, Yamagata University, Jepang mulai dari bulan September 2024 – Agustus 2025. Program beasiswa ini merupakan salah satu wujud kolaborasi internasionalisasi pendidikan antara Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada dengan Faculty of Agriculture, Yamagata University, Jepang. Dalam program beasiswa ini, Shafaya mendapatkan kesempatan untuk melakukan penelitian mengenai Water Engineering bersama dengan dosen-dosen yang expert di bidangnya.

Shafaya juga menyampaikan, bahwa ketertarikannya untuk mendaftar beasiswa ini yaitu karena impiannya sejak SMA untuk mengikuti study abroad. Meskipun sempat gagal, tetapi Shafaya tidak pernah putus semangat sampai akhirnya ia diterima dalam Program Beasiswa JASSO ini, “Pertama kali dapat info itu dari grup angkatan tahun lalu, terus coba apply ke sensei yang expertise di seaweed compound tapi ga keterima. Terus tahun ini coba lagi ke sensei yang expertise nya di water engineering. Alhamdulillah keterima.” Ungkap Shafaya. 

Apresiasi yang tinggi untuk Shafaya! Semangat dan selamat, tetap pertahankan prestasimu, ya!

Penulis: Irene Raynitha Murdiki

Editor: Nahla Alfiatunnisa, S.Pi.

Perikanan UGM Terima Hibah Alat PKKM dari Program Studi Teknologi Hasil Perikanan sebagai Sarana Penunjang Riset Mahasiswa

Berita Thursday, 4 April 2024

Program Studi Teknologi Hasil Perikanan meraih Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) dari Kemendikbud Ristek RI yang merupakan upaya dalam meningkatkan kualitas, relevansi dan inovasi pendidikan. Program PKKM ini dilaksanakan untuk tahun pendanaan 2022 dan 2023 dengan mengusung tema Pengembangan Mikroalga Spirulina dan telah memiliki MoU dengan beberapa mitra dari lingkup Nasional maupun Internasional. Melalui hibah ini, Prodi Teknologi Hasil Perikanan mendapatkan bantuan berupa dana dan peralatan laboratorium guna mendukung tercapainya visi dari program PKKM. Terdapat sekitar enam peralatan laboratorium yang kemudian diserahkan secara simbolis kepada Departemen Perikanan UGM, yaitu Generator Turbin dan Solar Panel, Rotary Drum Dryer, Gas Baking Oven, Mini Ekstruder, Mini Spray Dryer, dan Muffle Furnace.

Kegiatan serah terima alat ini dilaksanakan pada 1 Maret 2024 secara simbolis oleh  Prof. Dr. Amir Husni, S.Pi., M.P. selaku Ketua Prodi Teknologi Hasil Perikanan dan diterima oleh Prof. Dr. Ir. Alim Isnansetyo, M.Sc. selaku Ketua Departemen Perikanan Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada. Harapannya, peralatan-peralatan tersebut dapat membantu dan menjembatani civitas Departemen Perikanan UGM dalam menunjang seluruh risetnya.

Penerjunan 154 Mahasiswa Program MB-KM Departemen Perikanan UGM Semester Genap 2023/2024

Berita Saturday, 17 February 2024

Departemen Perikanan Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada mengadakan acara penerjunan bagi 154 mahasiswa yang mengikuti Program MB-KM Semester Genap 2023/2024. Acara yang dilaksanakan pada 16 Februari 2024 ini dihadiri oleh seluruh peserta MB-KM, dosen pembimbing MB-KM, serta 40 mitra MB-KM Departemen Perikanan UGM. Dalam kegiatan ini, Prof. Dr. Ir. Alim Isnansetyo, M.Sc. memberikan pengantar berupa pesan semangat dan juga hal-hal yang perlu diperhatikan selama kegiatan MB-KM berlangsung. Penerimaan mahasiswa program MB-KM ini dilakukan oleh Kalma B. N. Warya, S.Pi. selaku perwakilan Mitra MB-KM dari CV Kalmafish Makassar.

Program MB-KM Semester Genap 2023/2024 ini terdiri atas Magang, Kewirausahaan, dan juga Studi Independen yang akan dilaksanakan selama lima bulan atau setara dengan 20 SKS perkuliahan. Melalui Program MB-KM ini diharapkan mahasiswa Departemen Perikanan UGM dapat memperoleh dan mempelajari pengalaman baru serta mampu mengembangkan hardskill dan softskill sebelum memasuki dunia kerja.

Meningkatkan Awareness dan Skill Mahasiswa Departemen Perikanan UGM melalui Pelatihan Kesehatan, Keselamatan Kerja dan Instrumentasi Laboratorium (PKKIL) 

Berita Thursday, 8 February 2024

Departemen Perikanan Fakultas Pertanian UGM mengadakan Pelatihan Kesehatan, Keselamatan Kerja dan Instrumentasi Laboratorium (PKKIL) Periode Semester Genap Tahun Ajaran 2023/2024 pada tanggal 6 dan 7 Februari 2024 yang diikuti oleh 372 mahasiswa. Kegiatan ini merupakan acara yang rutin dilaksanakan pada setiap awal semester dan menjadi program sertifikasi bagi seluruh mahasiswa Departemen Perikanan Fakultas Pertanian UGM sebelum memasuki laboratorium dan juga memulai penelitian. 

Rangkaian kegiatan pada hari pertama, diawali dengan pemaparan materi dari masing-masing kepala laboratorium Departemen Perikanan UGM mengenai tata cara penggunaan peralatan kerja pada setiap laboratorium dan dilanjutkan dengan pemaparan materi K3 oleh Prof. Tri Joko Raharjo, S.Si., M.Si., Ph.D. mengenai cara mencegah terjadinya kecelakaan kerja di laboratorium serta hal-hal yang perlu diperhatikan saat memasuki laboratorium, seperti penggunaan alat pelindung diri, pemahaman terkait karakter bahan-bahan kimia, serta memahami mitigasi kecelakaan kerja dalam laboratorium. Kegiatan berikutnya dilanjutkan dengan kunjungan laboratorium di lingkungan Departemen Perikanan.

Pada rangkaian hari kedua, para mahasiswa kembali melanjutkan kegiatan kunjungan ke setiap laboratorium dengan rute Laboratorium Ekologi Perairan, Laboratorium Hama dan Penyakit Ikan, Laboratorium Akuakultur serta Pembenihan dan Pemuliaan Ikan, Laboratorium Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan, Laboratorium Hidrobiologi, Laboratorium Teknologi Pengolahan Ikan, Laboratorium Ilmu Makanan Ikan, Laboratorium Sosial Ekonomi Perikanan, Laboratorium Alat Penangkapan Ikan, dan Laboratorium Manajemen Sumberdaya Perairan. Dalam kegiatan kunjungan laboratorium ini, para mahasiswa diberikan kesempatan untuk mempelajari dan mempraktekan cara pengoperasiaan alat di masing-masing laboratorium guna meminimalisir terjadinya kerusakan alat. Pelatihan Kesehatan, Keselamatan Kerja dan Instrumentasi Laboratorium (PKKIL) yang diselenggarakan oleh Departemen Perikanan UGM ini menjadi aspek penting yang perlu diterapkan oleh seluruh civitas dengan tujuan untuk menjaga keamanan pekerja, melindungi lingkungan, dan memastikan kelancaran selama kegiatan penelitian.

Perikanan UGM Mengadakan Sosialisasi dan Workshop SIOBA bagi Tenaga Pendidik

Berita Monday, 22 January 2024

Departemen Perikanan Fakultas Pertanian UGM mengadakan kegiatan Sosialisasi dan Workshop SIOBA bagi Dosen dan Enumerator yang bertugas pada Jum’at, 19 Januari 2024. Rangkaian kegiatan ini diawali dengan pemaparan materi terkait “Implementasi Pendidikan Berbasis Capaian Pembelajaran – Outcome Based Learning (OBE)” yang disampaikan oleh Dr. Irwan Endrayanto Aluicius, S.Si., M.Sc. dari Direktorat Kajian dan Inovasi Akademik Universitas Gadjah Mada.

Dalam materinya, Irwan menyampaikan panduan serta tata cara pengisian OBA bagi dosen, enumerator, dan juga ketua program studi di Departemen Perikanan UGM. Selain itu, juga dilakukan Live Demo pengisian dan penyusunan portofolio dengan OBA. Melalui kegiatan Sosialisasi dan Workshop ini, diharapkan dapat memberikan gambaran bagi para dosen Departemen Perikanan untuk terus meningkatkan kinerjanya secara berkelanjutan.

Workshop Success Skill HACCP sebagai Bekal Untuk Masa Depan

BeritaUncategorized Tuesday, 21 November 2023

Program Studi Teknologi Hasil Perikanan telah menyelenggarakan kegiatan Workshop Success Skill pada tanggal 25 dan 26 Oktober 2023 di Lab Venture lt.6, Gedung AGLC, Fakultas Pertanian UGM. Dalam kegiatan ini, fokus yang diangkat adalah “Teknik Implementasi dan Dokumentasi Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP)” yang secara langsung bekerja sama dengan Stasiun Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada kegiatan ini,  Program Studi Teknologi Hasil Perikanan mengundang dua narasumber dari SKIPM, yaitu Halim Parnomo, A.Md. dan Ika Nur Putriantini, S.Pi., M.Sc., M.Ec.Dev. Workshop Success Skill ini merupakan salah satu kegiatan yang rutin dilakukan pada setiap tahunnya dan wajib untuk diikuti oleh seluruh mahasiswa Program Studi Teknologi Hasil Perikanan angkatan 2019. Pada hari pertama, materi yang dibahas ada 2, yaitu mengenai Kebijakan Sistem Jaminan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan serta materi GMP dan SSOP mengenai Teknik Penerapan Jaminan Keamanan Pangan. Materi yang disampaikan berupa dasar-dasar dan penerapan HACCP, regulasi penjaminan mutu dan keamanan hasil perikanan, mekanisme sertifikasi dan persyaratan yang diperlukan, serta beberapa hal yang harus dipenuhi oleh Unit Pengolahan Ikan dalam melakukan dan menerapkan GMP dan SSOP. Lalu, pada hari kedua dilakukan simulasi mengenai penerapan sistem jaminan keamanan pangan yang diisi dengan praktik singkat melalui simulasi pengisian borang HACCP.  Melalui Workshop Success Skill ini, para mahasiswa secara langsung dapat berdiskusi dan mengembangkan kemampuannya melalui simulasi serta praktik yang dilakukan bersama dengan narasumber yang berpengalaman. Melalui kegiatan ini juga, diharapkan dapat menjadi bekal softskill dan dapat menjadi sarana dalam mempersiapkan lulusan Program Studi Teknologi Hasil Perikanan untuk menghadapi kehidupan pasca kampus.

Departemen Perikanan UGM menyelenggarakan Rangkaian Kegiatan World Class Professor (WCP) 2023

Berita Tuesday, 3 October 2023

Departemen Perikanan Fakultas Pertanian UGM mempersembahkan World Class Professor (WCP) 2023 dengan menghadirkan narasumber yaitu R. Dwi Susanto, Ph.D. dari Department of Atmospheric and Oceanic Science University of Maryland, USA. Serangkaian kegiatan WPC ini meliputi workshop “Kiat Menulis Artikel Pada Jurnal Bereputasi”, kuliah tamu “Indonesia Sebagai Poros Laut dan Iklim Dunia”, dan workshop “Penulisan Proposal Riset Pendanaan Internasional”. Rangkaian kegiatan WPC 2023 ini dihadiri oleh audience dari berbagai kalangan, baik dari mahasiswa UGM maupun dari instansi lain.

Workshop “Kiat Menulis Artikel Pada Jurnal Bereputasi” dilaksanakan pada Selasa, 5 September 2023 bertempat di Auditorium Harjono Danoesastro Fakultas Pertanian UGM. Dalam penyampaian materi, R. Dwi Susanto, Ph.D. mengatakan bahwa penting untuk memperhatikan penulisan artikel mulai dari pemilihan bahasa, format penulisan, pemilihan gambar, sampai kehati-hatian agar dapat menghindari adanya kesalahan penulisan. Selain itu, ditekankan pula mengenai etika-etika dalam penulisan, seperti tindakan plagiarisme yang harus dihindari sebagai seorang penulis artikel. Beliau menyampaikan bahwa dalam kemajuan teknologi seperti saat ini, sebagai generasi muda hendaknya bisa memanfaatkan situs web atau aplikasi yang membantu dalam penulisan artikel. Dalam kesempatan ini, R. Dwi Susanto, Ph.D. memberikan beberapa tips and tricks agar penulisan artikel dapat diterima oleh editor, kemudian mendapat respon reviewer, hingga artikel dapat diterbitkan pada jurnal bereputasi.

Pada kuliah tamu yang dilaksanakan pada 6 September 2023, mengangkat tema “Indonesia sebagai Poros Laut dan Iklim Dunia”. Materi yang disampaikan kali ini membahas mengenai pentingnya Arus Lintas Indonesia dalam sirkulasi laut dunia sebagai satu-satunya penghubung antara Tropical Pacific Ocean dan Samudra Hindia serta dampaknya pada iklim, seperti Madden Julian Oscillation (MJO), monsoon, dan ENSO. R. Dwi Sutanto, Ph.D. juga mengatakan bahwa goal yang harus kita capai saat ini yaitu perlunya memprediksi dampak Arlindo terhadap iklim ekstrim El Nino dan La Nina mulai dari jauh-jauh hari dan perlunya melakukan pengukuran serta monitoring pada Arus Lintas Indonesia. 

 

Rangkaian World Class Professor yang terakhir yaitu workshop “Penulisan Proposal Riset Pendanaan Internasional”, yang dilaksanakan pada Senin, 11 September 2023. Dalam kegiatan ini, R. Dwi Sutanto, Ph.D. menyampaikan bahwa pada saat membuat Proposal Riset Pendanaan Internasional terdapat beberapa kunci yang perlu diperhatikan, yaitu networking (kolaborasi), tujuan serta kejelasan dari “hot” topik yang diangkat dalam proposal, pengaruh dan manfaat secara luas, kualitas proposal secara ilmiah, dan alasan mengapa proposal kita harus didanai. Selain itu, penting bagi penulis untuk mempertimbangkan eksperimen dan data yang akan diajukan sebagai proposal karena dapat menggambarkan kualitas riset tersebut. Beliau juga menjelaskan mengenai struktur proposal dan juga kiat-kiat penulisan proposal riset pendanaan internasional yang baik. Seluruh rangkaian World Class Professor, baik workshop maupun kuliah tamu dihadiri oleh mahasiswa dari tingkatan strata dan program studi yang berbeda-beda. Dalam pelaksanaannya, peserta cukup aktif berdiskusi dalam sesi tanya jawab dengan narasumber. Melalui rangkaian WCP ini, diharapkan mahasiswa mampu menulis artikel dalam jurnal bereputasi serta memiliki kemampuan dalam melakukan riset untuk diajukan pada pendanaan internasional.

Universitas Gadjah Mada

Departemen Perikanan Fakultas Pertanian

Universitas Gadjah Mada
Gedung A4, Jl. Flora, Bulaksumur,Yogyakarta, 55281
 +62274-551218
 fish@ugm.ac.id

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY